SEKOLAH KAJIAN STRATEJIK DAN GLOBAL

Pusat Riset Ilmu Kepolisian dan Kajian Terorisme (PRIK-KT)

Tentang Kami

PRIK-KT SKSG UI berkomitmen dalam penyelenggaraan studi dan kajian bidang kepolisian, keamanan dan terorisme. PRIK-KT SKSG UI didirikan oleh Alm. Prof. Dr. Sarlito Wirawan Sarwono (psikolog) pada tahun 2009. Alm. Prof. Dr. Sarlito Wirawan Sarwono memimpin PRIK-KT SKSG UI hingga tahun 2015, yang selanjutnya dipimpin oleh Irjen. Pol. (Purn). Dr. Benny Jozua Mamoto, SH., M.Si hingga Desember 2020. Sejak 14 Juli 2021, PRIK-KT SKSG UI dipimpin oleh Dr. Sapto Priyanto, A.Mi., S.H., M.Si.

Sejak tahun 2009, PRIK-KT SKSG UI telah aktif dalam melakukan riset yang berkontribusi untuk meningkatkan pengamanan obyek-obyek vital instansi pemerintah maupun swasta. Selain itu, PRIK-KT SKSG UI telah melakukan program-program deradikalisasi dengan melakukan intervensi kepada mantan narapidana terorisme maupun keluarga narapidana terorisme. Hingga saat ini, PRIK-KT SKSG UI masih terus menjalin hubungan baik dengan mantan narapidana terorisme, keluarga dan jaringannya.

Sebagai pusat riset, PRIK-KT SKSG UI telah dipercaya oleh berbagai instansi pemerintah maupun swasta untuk melakukan riset dan pelatihan dalam isu kepolisian, keamanan dan terorisme. Pada konteks akademis, PRIK-KT SKSG UI telah memberikan rekomendasi yang signifikan kepada pemerintah dan menghasilkan buah pikiran yang terbit di jurnal internasional terindeks Scopus. PRIK-KT SKSG UI juga berkontribusi dalam pencegahan radikalisasi di kalangan akademisi dengan melakukan seminar di kampus-kampus dan telah membantu peneliti lain dari dalam maupun luar negeri untuk menganalisa isu serupa.

Jenis Layanan

Klien

Pimpinan Lembaga

Dr. Sapto Priyanto

Kepala

Informasi Kontak