SEKOLAH ILMU LINGKUNGAN

Pusat Penelitian Sumberdaya Manusia dan Lingkungan (PPSML)

Tentang Kami

Pusat Penelitian Sumberdaya Manusia dan Lingkungan (PPSML UI) dibentuk di Jakarta pada tanggal 1 Agustus 1979 berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Indonesia No.037/SK/R/UI/1979 di bawah Lembaga Penelitian Universitas Indonesia. Pada tanggal 10 November 2005 PPSML UI dialihkan di bawah Program Pascasarjana Universitas Indonesia menjadi PPSML PPs UI berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Indonesia No.611/SK/R/UI/2005. Pada perubahan terakhir, sejak tanggal 13 September 2017 PPSML PPs UI alih bentuk menjadi PPSML SIL UI di bawah koordinasi Sekolah Ilmu Lingkungan Universitas Indonesia (SIL UI) sesuai Keputusan Rektor Universitas Indonesia No.1916/SK/R/UI/2017 tentang Alih Bentuk Pusat Penelitian Sumberdaya Manusia dan Lingkungan Sekolah Ilmu Lingkungan Universitas Indonesia (PPSML SIL UI) sebagai Unit Kerja Khusus Pelayanan dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia.

Fungsi PPSML SIL UI melaksanakan Tridarma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan (pelatihan), penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang Pengembangan Sumberdaya Manusia dan Pengelolaan Lingkungan.

Jenis Layanan

Klien

Pimpinan Lembaga

Dr. dr. Tri Edhi Budhi Soesilo, M.Si

Kepala

Informasi Kontak